Kamis, 14 Juni 2012

                                                 Bumi Perkemahan Bukit Abah
Munculnya ide pokok untuk membangun Bumi Perkemahan di Bukit Abah memang sangat tepat di mana kualitas bukit yang indah dan beberapa tempat yang masih sakral dan di  agungkan seperti Pura Tirta Seliwah, Pura Tirta Danu, dan beberapa tanaman langka seperti Pohon Juwet Putih dan Pohon Kayu Jelema satu satunya pohon langka yang masih ada di Bali khususnya yang belum pernah dikembangbiakkan.
Ini perlu penanganan khusus pihak yang terkait
.
Bumi perkemahan Bukit Abah memang sangat di nanti warga Bukit Abah karena ada ajang untuk mengadu nasib untuk berjualan makanan ringan dan menambah wawasan anak -anak  untuk menemukan permainan alternatif untuk mengisi waktu untuk menghibur diri.
Bukit Abah juga memiliki sekolah yang masih perlu dibenahi baik pagar tembok sekolah, ruangan kelas yang masih kurang. untuk belajar karena ruangan belajar masih dipinjam oleh TK Satap Gegelang yang perlu tempat khusus dan fasilitas bermain  yang memenuhi syarat bagi anak TK PAUD.

Untuk sekolah SD dan SMP Satap Gegelang sama sekali belum memiliki fasilitas listrik sebagai media belajar bagi anak sekolah ini sangat disayangkan dimana di kota maju pesat namun di Bukit Abah masih lambat dan sering miss informasi apalagi bagi guru-gurunya.

Kami mohon sebagai wakil dari guru SD - SMP Satu Atap Gegelang  Manggis Kab.Karangasem Prop. Bali agar bersama-sama dengan PemKab. Klungkung bekerja sama menghujudkan kemajuan masyarakat Bukit Abah secara umum melalui dunia pendidikan jangan hanya semata wacana dalam koran.

Kami guru-guru SD - SMP Satu Atap Gegelang Manggis sudah berusaha menggali potensi anak melalui  berbagai aktivitas seperti ekstra kurikuler menari , pramuka, pencak silat dan penambah jam belajar pada saat jam istirahat untuk anak kelas 1 dan 2 dalam belajar membaca














NAMA : SANG NYOMAN BANGBANG KUSUMA JAYA NIM    : 834786947 NO. KARYA YANG DIBUAT IDE DAN GAGASAN ...